Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Islam Dakwah Multikultural

 

Islam Dakwah Multikutural

Hai Sobat Nurcha! Kali ini mau bahas tentang dakwah multikultural versi yang pernah saya dengarkan dan pahami. Apa sih? Karena pembahasan awal, di rubrik ini, jadi mau saya bawa ke pengertian dulu.

Nah apa sih Dakwah Multikultural itu? Yuk jejakin pandangan kalian sampai akhir ya.

Pengertian Dakwah Multikultural Versi Pak Seihk Sulhawi Rubba

Jadi ceritanya, saya dulu pas kuliah di UINSA Surabaya. Ada salah satu mata kuliah, dakwah multikultural.

Pak dosen ini, memang istilahnya udah mendalami deh dengan pelajaran ini. Karena multikultural adalah seperti ke semua budaya. Banyak budaya atau kultur yang ada di dalam agama itu.

Kultur yang ada dalam agama beragam, hal ini cocok sekali kalau diterapkan di Indonesia. Sebagai negara yang beragam agama.

Bahkan agama Islam saja, ragam dan kulturalnya beda-beda. Ini menurut pak Dosen, dan sepertinya kalau dipikir-pikir memang betul, bahwa Indonesia ini beragam agama dan budaya.

Jadi, pengertian dakwah multikultural adalah kita berdakwah ke beragam budaya, apakah bisa?

Lalu, Apakah Bisa Berdakwah ke Indonesia?

Sangat bisa, tapi menurut hemat saya, cara yang dipakai sangat lembut dan tidak kentara.

Banyak kok yang berhasil, di antaranya ada Muhammadiyah dan Nahdatul Ulama'.

Untuk pembahasan yang lebih lengkap, saya buat di artikel lain saja ya. Makasih sudah berkunjung di sini. 🙂
Rumah Pena Nurcha (Nur Chafshoh)
Rumah Pena Nurcha (Nur Chafshoh) Hai guys, saya Nur Chafshoh, seorang blogger pemula yang haus ilmu. BTW Saya udah emak-emak yang sedang ingin melampiaskan hobi nulis, apalagi sekarang tentang niche Sejarah nih tentunya nanti pasti ngarahnya pendidikan. Jika ingin mengerti tentang detailku untuk kerjasama langsung inbox di email yang ada. Atau cukup tinggalkan komentar, terimakasih atas perhatiannya.

Posting Komentar untuk "Islam Dakwah Multikultural"