Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bisa Menulis Buku Solo 4 Hari, Ini Rahasianya!

 

Dokumentasi Youtube Rumah Teh Iin

Hai, kembali lagi bareng Sobat Nurcha! Menjadi seorang penulis, tidak melulu nulis artikel seperti yang saya kerjakan, nulis buku juga bisa jadi ladang cuan nih.

Salah satu peserta penulis buku solo yang dibimbing langsung oleh Teh Indari Mastuti, bernama Kang Boby, menjadi contoh yang bisa kita tiru.

Apa saja kelebihan penulis satu ini? Yups, salah satunya, ia menulis buku tentang pengalaman bekerja import barang hanya dengan durasi 4 hari saja, kok bisa? Ini dia ulasannya.

Durasi 4 Hari Bisa Menulis Buku Solo, Ini Rahasianya!

Bakal banyak orang yang tergiur bisa menulis cepat, tapi menulis yang tidak asal-asalan ya, bagaimana rahasia Kang Boby? Ini dia:

1. Bikin Mind Map

Kang Boby yang menuturkan sendiri, ketika ditanya oleh Teh Indari mengenai rahasia menulis cepat dan mudah saat ikut panduan Teh Indari.

Ia menuturkan bahwa hal yang bikin mudah untuk menyelesaikan buku, karena semuanya sudah dikonsep terlebih dahulu. Kang Boby pun tinggal mengembangkan sesuai dengan pengetahuannya, dan sesuai rancangan skema buku.

2. Menulis yang Sudah dipahami

Hal yang kedua, yang paling mempermudah menyelesaikan buku dengan durasi yang sangat cepat, tentu saja apa yang ditulis, sudah dipahami.

Rahasia ini sebenarnya merupakan rahasia umum, bagaimana tidak, menulis buku yang paling sulit itu tentang riset tema yang akan diselesaikan.

Akan tetapi, kalau kita menulis sesuai dengan apa yang diketahui, riset pun akan lebih mudah, bahkan bisa jadi tanpa riset.

3. Menulislah dengan Semangat Membara

Oh iya, jangan lupa ada target yang harus dikejar, jika ingin menulis secara cepat. Bagaimana maksudnya? Setiap penulis, biasanya akan mempunyai jadwal menulis tersendiri untuk menyelesaikan tulisan dengan tepat waktu.

Nah jika kita ingin menulis buku dengan durasi yang singkat, namun tetap berkualitas, harus punya target.

Kang Boby menantang diri, dengan jadwal 40 poin yang harus diselesaikan dalam kurun waktu sehari. Ya memang, target poinnya ratusan guys, dengan bisa menyelesaikan 40 poin perhari, bisa banget 1 buku tersebut selesai dalam dalam 4 hari beserta dengan editing, dan katanya revisinya kebetulan hanya sedikit.

Mau tahu detail cerita pengerjaan Kang Boby? Ini dia,


Cerita Inspiratif Kang Boby
(Dokumentasi Youtube Rumah Teh Iin)

Nah bagaimana? Meski singkat, tapi terarah bukan? Apakah kita bisa menyelesaikan 1 buku dalam kurun waktu hitungan hari? Sebenarnya sangat bisa, asal kita mau!

Siapa Indari Mastuti, Pembimbing Buku Solo?

Siapa yang tidak kenal dengan Teh Indari, sapaan dari seorang Indari Mastuti yang memiliki banyak sekali bisnis, terutama di bidang kepenulisan.

Salah satu bisnis yang kini dikelolanya, Indscript Creative dengan mempunyai Visi dan Misi sebagai berikut:

Visi:

- Menjadi perusahaan jasa penulisan story telling yang membantu berbagai perusahaan untuk menyampaikan pesan yang mengedukasi namun dengan pola yang menyenangkan (entertaining).

- Menjadi perusahaan yang melakukan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya story telling dalam bisnis.

Misi:

- Mengoordinasikan kebutuhan penulisan yang menguatkan hubungan sedekat persahabatan.

- Menghasilkan tulisan berkualitas dan membantu para klien untuk mendekatkan diri pada pasar yang dituju.

- Menjadi partner berbagai perusahaan dalam melakukan kampanye melalui story telling yang bisa meningkatkan branding dan selling.

Nah, bagaimana? Sudah jelas, kan? Ternyata memang tidak main-main, Teh Indari mengelola bisnis kepenulisannya, ia ingin mengajarkan menulis yang baik, dan juga cara yang paling tepat agar peserta bimbingan kelas buku solo, bisa menjadi penulis sekaligus sahabat Teh Indari.

Bahkan, tidak jarang, Teh Indari menceritakan proses belajar peserta di facebook atau media sosial lainnya, untuk membantu branding peserta, dan mendapatkan calon leads untuk buku yang ditulis.

Akan tetapi itu bukan tujuan utama, Teh Indari selalu totalitas memberikan service kepenulisan kepada peserta, bahkan sampai beneran menjadi sahabat yang erat.

#IndscriptCreative

#IndariMastuti

#IndscriptBandung

#OneDayOneArticle

#Tipsmenulisbuku4hari


Rumah Pena Nurcha (Nur Chafshoh)
Rumah Pena Nurcha (Nur Chafshoh) Hai guys, saya Nur Chafshoh, seorang blogger pemula yang haus ilmu. BTW Saya udah emak-emak yang sedang ingin melampiaskan hobi nulis, apalagi sekarang tentang niche Sejarah nih tentunya nanti pasti ngarahnya pendidikan. Jika ingin mengerti tentang detailku untuk kerjasama langsung inbox di email yang ada. Atau cukup tinggalkan komentar, terimakasih atas perhatiannya.

Posting Komentar untuk "Bisa Menulis Buku Solo 4 Hari, Ini Rahasianya!"